Melengkapi momen istimewa ini, Lotte Shopping Avenue menghadirkan program BE MY SALEMATE yakni berupa program diskon yang ditujukan untuk pengunjung setia Lotte Shopping Avenue dalam mempersiapkan bingkisan istimewa baik berupa pakaian, tas, sepatu dan lainnya yang ditujukan untuk memberikan kebahagiaan bagi orang tersayang di hari yang istimewa.
Bagi kaum wanita yang ingin terlihat cantik dan mempesona di Valentine’s Day, program Be My Salemate bisa menjadi pilihan berbelanja dalam melengkapi kebutuhan mempercantik diri. Brand-brand yang berpartisipasi antara lain ada It’s Skin, Laneige, serta lainnya dengan penawaran diskon hingga 50 persen.
Sedangkan untuk produk pakaian wanita ada Giordano Ladies yang memberikan diskon 50 persen untuk semua barang, Et Cetera diskon hingga 70 persen, dan sebagainya. Yang ingin memberikan kejutan untuk pasangan wanitanya, pilihan kado istimewa bisa didapatkan dengan membeli produk tas dan sepatu wanita melalui penawaran diskon setengah harga dari brand Bocorocco, Obermain, Noche, Wanda Panda, Butterfly Twist, Les Catino, dan lain-lain.
Tidak ketinggalan hadiah untuk pasangan pria juga tersedia seperti produk jam tangan dari berbagi brand yang sudah tidak asing lagi seperti Nixon, Tommy Hilfiger, Hugo Boss, serta lainnya dengan penawaran diskon 50 persen. Tersedia juga luggage dari brand Samsonite, American Tourister, Lojel, Delsey, Jack Nicklaus yang memberikan promo diskon hingga 70 persen.
Masih dalam rangkaian program Be My Salemate, Lotte Shopping Avenue juga akan membawa coklat untuk dibagikan kepada pengunjung sebagai wujud kasih sayang. Ahn Chi Woo selaku General Manager Marketing menyampaikan, “Pada saat Valentine’s Day nanti, sebagai wujud kasih sayang, kami akan melakukan aksi bagi-bagi coklat khusus diberikan untuk pengunjung setia Lotte Shopping Avenue dan juga program Be My Salemate berupa promo diskon hingga 70 persen.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar